Apresiasi Pembangunan Infrastruktur di Kutim, Agusriansyah Tetap Sampaikan Sejumlah Catatan

SEPUTAR NUSANTARA, SANGATTA – Pembangunan infrastruktur, utamanya infrastruktur jalan di Kutai Timur (Kutim) mendapatkan apresiasi dari Anggota DPRD Kutim, Agusriansyah. Ia mengaku mengapresiasi kinerja pemerintah dalam hal ini.
Ia menilai, ada kemajuan signifikan dalam proyek-proyek jalan, termasuk jalan tani dan jalan pemukiman, yang menunjukkan perkembangan pesat.
“Ini patut diapresiasi, ada beberapa kecamatan yang sebelumnya terisolasi kini mulai mendapatkan akses yang lebih baik,” ujar Agusriansyah.
Beberapa hal yang ia apresiasi adalah fokus pembangunan yang kini tidak hanya terpusat pada kawasan perkotaan. Namun pembangunan juga dilakukan dengan menjangkau daerah-daerah yang sebelumnya minim merasakan sentuhan pembangunan.
Meski demikian, ada beberapa catatan yang menurutnya penting untuk menjadi bahan evaluasi pemerintah. Salah satunya, kendala baik teknis maupun non-teknis, yang menghambat pelaksanaan program.
Ia juga menyinggung program yang dikerjakan dengan skema kontrak tahun jamak atau Multi Years Contract (MYC). Menurutnya, program yang dikerjakan dengan skema tersebut jutsru belum mencapai target yang sudah ditetapkan.
“Kami sangat menyayangkan ketidaksesuaian ini. Seharusnya, progresnya sudah mencapai 50 persen. Namun dari informasi yang diterima, di lapangan progressnya belum sampai di angka itu,” sambungnya.
Ia pun meminta pihak terkait untuk bisa mengambil langkah konkret untuk mendapatkan solusi dari permasalahan ini. Agus mengaku tetap optimis terhadap kelanjutan pembangunan jalan di Kutai Timur. Ia percaya bahwa evaluasi mendalam terhadap masalah yang ada dapat membantu menyelesaikan isu-isu infrastruktur.